22 Juli 2009

Kendalikan Robot Dengan Pikiran Kamu

Honda memang satu langkah di depan jika dibandingkan dengan perusahaan robot lain. Mereka kembali memamerkan teknologi canggihnya yang mampu membuat seseorang mengendalikan robot lewat pikirannya!

Teknologi yang dinamakan BMI atau Brain Machine Interface ini adalah teknologi pertama di dunia yang menggunakan kekuatan pikiran (otak manusia) untuk mengendalikan sesuatu dari jarak jauh.



Bayangkan jika suatu hari nanti kita gak perlu lagi menggunakan kekuatan otot kita untuk menulis, membangun gedung, ataupun berperang.
READ MORE - Kendalikan Robot Dengan Pikiran Kamu

Jepang Lewati Situasi Terburuk

Bank Sentral Jepang menyatakan situasi terburuk di negeri itu akibat resesi kini sudah lewat, setelah pemerintah memutuskan tetap menahan tingkat suku bunga pada tingkat 0,1%.

Dalam sebuah pernyataan, Bank Jepang menyatakan "kondisi ekonomi Jepang sudah berhenti memburuk".

Bank Sentral jepang juga menyatakan tingkat produksi industri maupun ekspor kini mulai membaik.

Lembaga perbankan tertinggi di Jepang ini akan terus mengupayakan penambahan jumlah pinjaman pada perusahaan, seperti dengan cara membeli surat utang perusahaan dari bank komersial, dalam jangka tiga bulan mendatang.


Pernyataan 'tepat'

Meski belanja konsumen terus melemah, Bank Sentral memperkirakan ekonomi Jepang akan mulai pulih pada paruh kedua tahun ini.

Perekonomian Jepang berkontraksi pada level tahunan sebesar 14,2% antara Januari dan Maret, merupakan tingkat penurunan paling tajam sepanjang sejarah.

Meski demikian, angka resmi menunjukkan bahwa output industri negara itu naik 5,7% pada Mei, dibandingkan dengan April sebelumnya.

Pengamat menyambut gembira pernyataan Bank Jepang ini.

"Tepat sekali pernyataan yang menyebut perekonomian secara umum sudah berhenti memburuk," kata Nikhilesh Bhattacharyya dari Moody's Economy.

"Produksi industri tumbuh mungkin tercepat dalam sejarah pada kuartal kedua, didasarkan pada pertumbuhan bulan April dan Mei memang itu yang nampak."

READ MORE - Jepang Lewati Situasi Terburuk

16 Juli 2009

Aturan Menulis Katakana

1. チョウオン(chouon) Vokal panjang :
Untuk vokal panjang dalam katakana ditulis dengan tanda “一” atau disebut onbiki.
Contoh :
ア一ト = Art (aato)
ク一ポン = Coupon (kuupon)
ノ一ト = Note (nooto)

2. ソクオン (Sokuon) Konsonan Kembar/Konsonan ganda :
Untuk konsonan ganda yang letaknya berurutan dalam sebuah kata, penulisannya adalah mengganti huruf konsonan yang pertama dengan huruf “ツ”, namun ditulis lebih kecil dari huruf biasa.
Contoh :
コップ = Cup (koppu)
マッチ = Match (matchi)

3. ソノタ (Sonota) lain-lain :
Dalam kata/nama asing banyak yang terdiri dari huruf-huruf mati. Umumnya sistem penulisan kata-kata asing tersebut adalah dicari bunyi yang paling dekat dengan sistem ucapan orang jepang.
a) Huruf yang ditambah bunyi “U”
Huruf c,b,f,g,k,l,m,p,r, dan s ditambah dengan u.
ボッブ = Bob (Bobbu)
ジャカルタ = Jakarta (Jakaruta)
b) Huruf yang ditambah dengan “O”
Huruf t dan d ditambah dengan o (Kecuali pada salad/サラダ(sarada))
アンドリ = Andri (Andori)
ヒント = Hint (Hinto)
c) Huruf “L” berubah menjadi “R” :
バリ = Bali (Bari)
レレ = Lele (Rere)

READ MORE - Aturan Menulis Katakana

14 Juli 2009

Pemilu Jepang Dipercepat

Perdana Menteri Jepang, Taro Aso, akan membubarkan Dewan Perwakilan Daerah pada 21 Juli 2009, dan mengadakan pemilihan umum Agustus mendatang.

Jun Matsumoto, Ketua Kabinet Jepang mengatakan, Taro Aso akan memajukan pemilu dua bulan lebih cepat dari jadwal.

Seperti dilansir CNN International, Senin (13/7), Taro Aso menghadapi tekanan dari partainya sendiri, Partai Demokrat Liberal (LDP). Partai ini menuntut Taro Aso mundur dari jabatan, karena dinilai gagal membangkitkan perekonomian Jepang yang terpuruk akibat krisis global.

Pada Minggu (12/7), LDP kalah dalam pemilu lokal untuk majelis Tokyo. Pihak oposisi, Partai Demokrasi Jepang (DPJ) dan partai koalisi memenangi 54 kursi, sedangkan LDP mendapat 38 kursi.

Kekalahan di Tokyo adalah kekalahan Partai Demokrat Liberal lima kali berturut-turut, dan menunjukkan partai ini mulai kehilangan kepercayaan masyarakat.

LDP memenangi mayoritas suara di Dewan Perwakilan Daerah, namun kalah di Dewan Perwakilan Rakyat Jepang. Menurut sejumlah pengamat, kekalahan pada pemilu lokal minggu lalu, memantapkan tekad LDP untuk memecat Taro Aso sebagai pemimpin partai sebelum pemilihan umum yang seharusnya digelar Oktober 2009.

Taro Aso yang pernah menjabat Menteri Luar Negeri Jepang, menjadi Perdana Menteri pada September 2008. Dua perdana menteri terakhir yang juga berasal dari Partai Demokrat Liberal, mengundurkan diri setelah menjabat kurang dari setahun. (E1)
READ MORE - Pemilu Jepang Dipercepat

10 Juli 2009

Legenda Maneki Neko


Maneki neko adalah figur kucing "selamat datang" yang dipercaya membawa keberuntungan & kesejahteraan. Maneki neko berasal dari Jepang, merupakan patung kucing yang dipercaya membawa keberuntungan bagi pemiliknya.

Patung ini menggambarkan kucing lokal dari jepang (Japanese Bobtail) dengan salah satu kaki depan terangkat, seolah olah melambai-lambai. Maneki neko biasanya dipajang di Toko, Restoran dan tempat usaha lain.

Figur kucing ini telah diproduksi menjadi berbagai alat & bentuk seperti gantungan kunci, celengan, pengharum ruangan, dll. Berbagai bahan juga dipergunakan. Dari yang paling purah seperti plastik, kayu dan kertas hingga yang mahal seperti jade atau giok. Berbagai bentuk, warna dan ornamen tambahan dipercaya mempunyai fungsi tertentu.

Kaki Depan
Kepercayaan mengenai kaki mana yang terangkat, berbeda-beda tergantung waktu dan tempat. Kepercayaan yang paling umum biasanya bila kaki kiri yang terangkat berfungsi untuk menarik pelanggan, sedangkan kaki kanan bertujuan menarik kemakmuran dan keberuntungan. Kadang-kadang ada juga yang kedua kakinya terangkat. Ada juga yang menyatakan kaki kiri terangkat, cocok untuk bar/tempat minum sake, sedangkan kaki kanan cocok untuk toko.


kaki kiri melambai


kaki kanan melambai


Warna
Meskipun warna aslinya adalah putih, Maneki Neko dibuat dengan warna dan atribut yang berbeda. Setiap warna dipercaya mempunyai manfaat yang berbeda.


Tiga warna (Tricolor/Calico/Tortie & White): warna dasar putih dengan pola warana hitam dan oranye yang acak. Pola warna ini merupakan warna yang paling dikenal dan dipercaya dapat membawa keberuntungan. Kepercayaannini berhubungan dengan jarangnya pola warna ini muncul pada kucing japanese bobtail. Di Jepang warna ini disebut Mi-ke yang berarti tiga warna.








Putih: mengindikasikan kemurnian, kesucian dan merupakan warna paling populer kedua.






Hitam: dipercaya dapat menjaga kesehatan pemiliknya dan mencegah datangnya setan.







Merah: juga merupakan warna pelindung. Dipercaya dapat menghalangi datangnya sakit & arwah jahat.





Emas: berhubungan dengan kemakmuran.





Merah muda/Pink: meskipun bukan warna aslinya, warna ini cukup populer karena berhubungan dengan rasa cinta & kasih sayang.

Hijau: dipercaya dapat meningkatkan pencapaian akademik/karir.


Ornamen : kalung, lonceng & syal/scarf
Maneki Neko juga biasanya mempunyai beberapa tambahan ornamen di lehernya. Bisa berupa kalung lengkap dengan lonceng kecil atau bisa juga kain yang diikatkan di leher (scarf).
Yang paling populer adalah kalung berwarna merah yang terbuat dari hichirimen (bunga merah) lengkap dengan lonceng kecil. dekorasi ini adalah tiruan dari apa yang biasanya dipakai oleh kucing-kucing yang dipelihara oleh keluarga bangsawan pada zaman Edo.
Kain yang diikatkan dileher berhubungan dengan fungsinya sebagai pelindung. Dekorasi yang mirip juga terdapat pada patung Bodhistwa Jizo, pelindung yang sering ditemukan di gerbang kuil atau tempat pemakaman.
Maneki Neko kadang-kadang digambarkan sedang memegang koin yang disebut koban. Koban adalah uang yang dipakai pada zaman Edo. Figur patung ini dipercaya membaya keberuntungan dan kemakmuran, sehingga sering digunakan sebagai celengan.
READ MORE - Legenda Maneki Neko

09 Juli 2009

Dream Cat Venus Keluaran Sega Toys


Anda penyuka kucing tapi masih was-was untuk memeliharanya? Tentu banyak alasan kenapa begitu banyak dari kita yang memilih untuk tidak memelihara hewan di rumah. Selain masalah waktu yang mungkin saja menjadi hal yang sulit kita bagi dengan hewan peliharaan, sedangkan waktu untuk diri sendiri saja masih susah Anda bagi dengan tepat. Ada juga karena hewan kadang malah membuat rumah berantakan dan tak jarang malah membuat kita alergi. Hmmm, tentu akan berpikir berulang-ulang jadinya untuk memelihara hewan tersebut bukan?

Tapi hal tersebut sepertinya bukan lagi kendala buat mereka yang suka dengan kucing dan tetap ingin memilikinya di rumah sebagai teman bermain di waktu senggang. Jangan takut dengan berbagai kendala di atas, karena kini pihak Sega Toys telah memberikan solusi lain yang ciamik, sekalipun yang nantinya Anda miliki bukanlah lagi kucing rumahan biasa.

Ini sudah ke sekian kalinya pihak Sega Toys mengeluarkan kucing tiruan selayaknya boneka namun juga bukan boneka biasa. Ini dia yang dinamakan Dream Cat Venus. Kucing tiruan ini akan bereaksi ketika Anda elus ataupun sentuh selayaknya kucing biasa. Tentu Anda tak perlu kerepotan untuk memberikan makanan, karena binatang tiruan ini tentunya tak membutuhkan makanan asli. Anda juga tentu tak akan merasa alergi dengan kucing ini, karena kucing ini memang benar-benar berbeda dengan kucing biasa, walaupun selintas akan terlihat sama. Dikabarkan nantinya kucing ini akan mulai dipasarkan di Jepang pada tanggal 30 Juli 2009 dengan kisaran harga 110 USD atau sekitar 1,1 juta rupiah. Nah, Anda tertarik untuk memeliharanya di rumah Anda?
READ MORE - Dream Cat Venus Keluaran Sega Toys

07 Juli 2009

Aturan Menulis Hiragana

1. せいおん (Seion)/vokal pendek :
Untuk suara pendek dan kata-kata biasa ditulis tetap sesuai kata.

- わたし (watashi) = saya
- ほん (hon) = buku

2. ちょうおん (Chouon)/ vocal panjang

a. Suara “--aa”: (baris -- + あ)
- おかあさん (okaasan) = ibu

b. Suara “--+ii”: (baris--+ い)
- おにいさ (oniisan) = kakak laki-laki


c. Suara “--uu” : (baris--+う)
- くうき (kuuki) = hawa

d. Suara “--ee” : (Baris --+い) / (Baris -- + え)
- せんせい (sensei) = guru
- おねえさ (oneesan) = kakak perempuan

e. Suara “--oo” : (Baris -- + う) / (Baris -- + お)
- おとうさん (otousan) = ayah
- こうじょう (koujou) = pabrik

3. そくおん (Sokuon) /Suara konsonan kembar
Untuk konsonan kembar penulisannya dengan mengganti konsonan kembar yang pertama dengan huruf tsu ( つ ) namun ditulis lebih kecil dari huruf biasa.
- きって (kitte) = perangko
- こっち (kotchi) = sebelah sini
READ MORE - Aturan Menulis Hiragana

Create free banner advertise here

All About Japan © 2008 Template by Dicas Blogger.

TOPO